Kajian, Silaturahmi & Halal Bi Halal PCPM Sugihwaras
Bertepatan pada hari Kamis, 4 Syawal 1443 H atau 5 Mei 2022 M, dilaksanakan Kajian, Silaturahmi dan halal bi halal PCPM Sugihwaras – Bojonegoro dalam bingkai kerangka Tema yakni “Membangun spirit pemuda berkemajuan”, dimana kegiatan tersebut di laksanakan di rumah saudara Abd. Qodir, Kader Muda Muhammadiyah Sugihwaras, sekaligus juga sebagai Kaur Perencanaan Desa Geger Kec. Kedungadem, dalam kegiatan tersebut tuan rumah dalam sambutannya menyampaikan beribu terima kasih atas kehadiran kader muda Muhammadiyah Kec. Sugihwaras, tentu tuan rumah sudah berusaha sebaik mungkin didalam menjamu tamu yang datang tentu pasti ada sesuatu hal yang memuaskan semua yang hadir, tuturnya.
Disambung sambutan ketua PCPM Sugihwaras menyampaikan terkait pentingnya ketauhidan dalam membangun kader yang lebih kuat mengapa demikian karena dirasa saat ini para pemuda didalam memahami ketauhidan masih sangat lemah sehingga masih banyak para pemuda secara kontekstual aqidah masih mudah goyah. “Besar Harapan kami agar temen temen kader Muhammadiyah Sugihwaras selalu memupuk motivasi menambah keilmuan dengan mengikuti Kajian dan Memperdalam Ketauhidan”. Imbuhnya.
Kemudian dilanjutkan acara inti yakni kajian yang disampaikan oleh Ustad Luqman Hakim, LC, MA. yang merupakan lulusan Mesir ini menyampaikan tentang “Tajdid : Pemikiran Keagamaan Muhammadiyah dan Tantangannya”, yang mana menselaraskan agar keder Muhammadiyah untuk mendalami pemikiran Muhammadiyah serta meng implementasikanya dalam keseharian, khususnya apa yang ada pada manhaj Gerakan Muhammadiyah, dengan selalu menjaga spirit mendalami keilmuan/ketarjihan serta Istiqomah dalam mengikuti Kajian Himpunan Putusan Tarjih (HPT) Muhammadiyah.
Yang terakhir, Kegiatan di tutup dengan acara Ramah Tamah, Halal bi Halal serta Foto bersama dengan Ustad Luqman Hakim, LC. MA. Dengan penuh harapan, semoga kegiatan ini dapat menjadi kegiatan rutin tiap bulan syawal di tahun tahun yang akan datang. (Abd. Qodir)