RS Aisyiyah Terima Studi Banding RS Muhammadiyah Babat

bojonegoroMu.com
Kamis(20/7), Rumah Sakit ‘Aisyiyah (RSA) Bojonegoro mendapatkan kunjungan studi banding dari RS Muhammadiyah Babat. Studi banding tersebut terkait dengan peningkatan mutu pelayanan dan persiapan pelaksanaan akreditasi rumah sakit yang rencananya akan dilaksanakan bulan Oktober 2017.
Bertempat diruang komdis lantai IV gedung Bi’r Ali RSA Bojonegoro, setidaknya ada sekitar 30 peserta dari RS Muhammadiyah Babat yang dikirim untuk mengikuti serangkaian acara yang telah disiapkan pihak RS Aisyiyah Bojonegoro.
Safety briefing oleh Ns. Herlin Yuliatin, S. Kep menjadi pembuka acara. Dilanjutkan dr. Fara Nur Diana, M. Kes selaku Direktur RS Muhammadiyah Babat diberi kesempatan memberi sambutan pertama, dilanjutkan oleh Direktur RSA dr. Totok Sudjarwanto, beliau memberi semangat agar RS Muhammadiyah Babat bisa lulus akreditasi tingkat paripurna.
Wadir administrasi dan keuangan Iin Rahayu, SE memberi penjelasan tentang teknis dokumen dan survei lapangan, beliau memberi saran agar semua tim harus saling berkoordinasi, dokumen rekam medis dilengkapi dan optimalkan case manager untuk mengatur staf-stafnya. Sedangkan dr. Pramono Apriawan selaku wadir medis menyampaikan sekilas tentang paparan dokumen 15 bab/pokja. “Menurut saya untuk studi banding selanjutnya langsung simulasi saja, itu sangat penting sekali” tuturnya.
Acara dilanjutkan dengan bimbingan dan diskusi kelompok. Kelompok dibagi menurut tim pokja masing-masing, dengan narasumber yang langsung menjelaskan dokumen terkait dari masing-masing pokja, setelahnya langsung survei lapangan.
Tepat pukul 13.00 dilakukan simulasi code blue. Seluruh peserta begitu antusias melihat tim sedang melakukan RJPO dan serangkaian pertolongan lainnya yang dilakukan apabila ada korban yang tidak sadarkan diri.
Acara diakhiri dengan penyampaian hasil diskusi dan survei lapangan. Kesan dan pesan disampaikan dr. Fara kepada RSA Bojonegoro, beliau sangat berterima kasih atas bimbingan yang diberikan oleh semua tim dari RSA Bojonegoro. (Vifi_evi)